Cast:
Maki Horikita
Takuya Ishida
Reiko Kusamura
Mitsuru Hirata Bercerita tentang seorang cewek bernama Minato yang trauma berat karena ditinggal sama orang tuanya. Mereka kecelakaan lalu meninggal dunia saat Minato masih sangat kecil. Sejak itu, Minato cuma tinggal berdua sama neneknya.
Di dalam kesepiannya, Minato menemukan sahabat pena bernama Night. Seorang pria yang berusia sama dengan Minato. Mereka sudah surat menyurat selama 10 tahun, tapi belum pernah sekalipun ketemu. Setiap hari, Minato mengirim surat untuk Night untuk curhat tentang segala macam yang dia alami dan Night kemudian membalas dengan jawaban yang selalu positif.
Suatu hari, Minato cerita ke Night, bahwa dia sekarang sedang jatuh cinta pada seorang pria yang bernama Sho yang dia temui di supermarket tempat dia bekerja. Tanpa diduga, Night malah merespon dengan menyuruh Minato menjauhi Sho. Night ternyata cemburu!
Suatu hari, tiba2 aja Sho yang semula baik sama Minato mengalami perubahan sikap. Sho bilang, dia sudah punya pacar sehingga Minato harus menjauh darinya. Karena menyangka Night adalah penyebab hancurnya hubungan Minato dan Sho, maka suatu hari Minato nekat minta ketemuan dengan Night di depan kotak surat tempat Minato biasa mengirim surat pada Night.
Tapi... setelah ditunggu2 sampai malam, cowok itu gak muncul juga. Minato pulang dengan kecewa berat. Di depan rumahnya, dia menemukan salah satu pot bunganya ambruk dan di bawah pot bunga itu, dia kemudian menemukan sebuah kunci rumah. Disana, akhirnya penonton tau apa rahasia yang sebenarnya...